Kegiatan belajar masih dianggap sebatas di dalam kelas, di dalam sebuah forum atau kelompok diskusi. Belajar sesungguhnya adalah segala aktivitas yang bertujuan untuk lebih baik. Sekedar mendengarkan pun bisa jadi belajar, atau hanya melihat. Ketika melihat sering kali hati berkata sesuatu, dari sini juga kita bisa belajar. Belajar tidak harus dengan buku, tapi bisa melalui cerita dari seseorang atau dari kisah hidupnya. Walaupun sebenarnya, kemampuan seseorang ketika bercerita juga, bisa jadi karena yang bersangkutan sering membaca buku.
Menjadi anak yang baik, bahkan menjadi seorang istri yang baik juga harus melalui proses belajar. Karena kita hanya manusia biasa, yang beberapa kali atau bahkan sering kali berbuat salah.
Jangan menyerah karena sebuah kegagalan atau bahkan berkali-kali. Selama masih ada kesempatan untuk berusaha, berusahalah! 😊👍🤗✊❤ #keepFIGHT #keepLEARN